Kabupaten Brebes – Pada hari Rabu, 3 Juli 2024 dan Kamis, 4 Juli 2024 Tim Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Brebes melakukan kegiatan pengukuran alat bantu bagi disabilitas. Kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerjasama antara Baznas Brebes dan Yayasan Peduli Tuna Daksa. Kegiatan hari pertama dilaksanakan di Aula Eks Kawedanan Bumiayu, acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Brebes Bapak Drs. Masfuri, MM sekaligus membuka acara kegiatan pengukuran alat bantu bagi disabilitas. Pada kegiatan hari pertama ini dikhususkan kepada warga wilayah Brebes Selatan sebanyak 41 orang dengan rincian: 29 orang membutuhkan sepatu afo, 11 orang membutuhkan kaki palsu dan 1 orang membutuhkan tangan palsu.
Kegiatan hari ini kedua dilaksanakan di Aula Dinas Sosial Kabupaten Brebes. Dalam kesempatan kali ini turut hadir wakil ketua Baznas Bapak Imam Sofan, S.Pd.I sekaligus memberikan simbolis bantuan bersama Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Bapak Arif Syaefudin, SST. Pada kegiatan hari kedua ini dikhususkan kepada warga wilayah Brebes Utara dan Tengah sebanyak 12 orang dengan rincian: 2 orang membutuhkan brace, 7 orang membutuhkan kaki palsu dan 3 orang membutuhkan tangan palsu. Alat bantu ini sangat penting untuk menunjang aktivitas sehari-hari mereka, meningkatkan kualitas hidup, serta memberikan kesempatan yang lebih luas bagi mereka untuk berpartisipasi dalam berbagai kegiatan sosial dan ekonomi. Dengan adanya alat bantu yang memadai, diharapkan penyandang disabilitas dapat merasakan peningkatan kualitas hidup yang signifikan. Mereka akan lebih mampu mengatasi berbagai hambatan dalam kehidupan sehari-hari dan memiliki kesempatan yang lebih besar untuk berkontribusi secara produktif di masyarakat. Kami percaya bahwa dukungan yang berkelanjutan dan kolaborasi antara berbagai pihak akan menciptakan lingkungan yang inklusif dan ramah bagi penyandang disabilitas.